Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Bolmong Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Borneonews-Palangka Post Salurkan Logistik ke Dapur Umum di Kelurahan Mendawai

  • Oleh Wahyu Krida
  • 29 Oktober 2022 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Selain berupaya terus menyajikan informasi terkini terkait perkembangan bencana banjir yang terjadi di Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), www.borneonews.co.id - Palangka Post juga tidak mau ketinggalan turut berpartisipasi untuk memberikan bantuan logistik bagi dapur umum guna melayani korban banjir.

Untuk itulah, pimpinan dan awak Borneonews, Sabtu, 29 Oktober 2022 menyerahkan bantuan sembako di posko banjir dan dapur umum RT 01, 02 dan 03 Kelurahan Mendawai Jalan Pangeran Antasari, Kecamatan Arut Selatan (Arsel).

Pemimpin Perusahaan Borneonews- Palangka Post, Revi Apriani di lokasi kegiatan menyerahkan bantuan tersebut pada Yayang salah seorang relawan posko banjir.

"Hari ini, sebanyak 50 jeriken minyak goreng @5 liter, mie instant 15 dus dab telur 50 piring kami salurkan pada posko banjir dan dapur umum di RT 01, 02 dan 03 Kelurahan Mendawai," jelas Revi Apriani.

Menurut Revi Apriani, bantuan ini merupakan wujud bentuk solidaritas dan rasa empati seluruh awak Borneonews pada saudara yang tertimpa bencana banjir.

"Sudah sepantasnya kita semua saling bantu bila ada saudara yang tertimpa musobah seperti ini. Harapannya bantuan ini berguna untuk memenuhi ketersediaan logistik posko banjir dan dapur umum," jelas Revi Apriani.

Yayang, salah seorang relawan posko banjir dan dapur umum mengatakan setiap hari pihaknya menyediakan lebih dari 500 bungkus makanan siap saji yang bisa didapatkan masyarakat dengan mengambil langsung di posko.

"Karena dalam kondisi banjir seperti ini, tentunya warga mengalami kesulitan untuk memasak makanan untuk konsumsi keseharian. Karena itulah makanan siap saji ini, kami drop di posko, sehingga selain warga sekitar, warga di kelurahan lain yang mengalami nasib serupa juga bisa mendapatkan makanan siap saji tersebut setiap pagi," jelas Yayang. (WAHYU KRIDA/B-5)

Berita Terbaru