Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kutai Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotim Upayakan Hadiah Juara 1 MTQ Umrah

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 01 November 2022 - 22:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor, akan mengupayakan agar para kafilah yang berhasil meraih juara 1 dalam kategori lomba di Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), dihadiahi umrah ke tanah suci Makkah. 

"Kami upayakan, apakah nantinya dihadiahi umrah atau sesuai kebutuhan para pemenang," ujar Halikinnor, Selasa, 1 November 2022.

Dirinya menjelaskan, upaya untuk bonus tersebut diberikan sebagai langkah memotivasi para kafilah agar terus berlatih dan semangat mengikuti MTQ. Sehingga, nantinya bisa mewakili Kotim ke tingkat Provinsi Kalimantan Tengah, dan tentunya nasional. 

Selain itu, bonus yang diberikan belum bisa dipastikan. Karena bisa saja yang menjadi juara 1 sudah pernah melaksanakan umrah, sedangkan keperluannya adalah kendaraan bermotor. Sehingga, hal itulah yang akan disesuaikan oleh pihaknya. 

"Saya sudah bicarakan dengan Sekda Kotim untuk mengatur bonus tersebut," kata Halikinnor. 

Tidak hanya itu, bonus juga bisa diberikan berupa uang pembinaan yang lebih besar. Sehingga, bisa dimanfaatkan untuk keperluan kafilah tersebut. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru