Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Toraja Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemprov Kalteng Optimalkan Helikopter BNPB Salurkan Bantuan Korban Banjir

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 03 November 2022 - 10:51 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalteng melalui Badan Penanggulangan Bencana dan Pemadam Kebakaran (BPBPK) mengoptimalkan bantuan helikopter BNPB untuk mengatasi dampak musibah banjir di Kalimantan Tengah.

Salah satunya digunakan untuk mendistribusikan bantuan 829 paket sembako kepada masyarakat terdampak banjir di Kecamatan Seruyan Hulu Desa Tumbang Manjul Kabupaten Seruyan.

Bantuan paket sembako diserahkan secara simbolis oleh Kepala Pelaksana BPBPK Provinsi Kalteng, Falery Tuwan dan dilanjutkan oleh staf BPBPK Rita Suryastuti dan Aprianto kepada Camat Seruyan Hulu Malikul, bertempat di Lapangan Bola XMTQ Tumbang Manjul.

Camat Seruyan Hulu Malikul mewakili masyarakat menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada gubernur Kalteng serta pemerintah provinsi atas bantuannya.

"Mudah-mudahan ke depannya banjir seperti ini tidak terulang lagi," harapnya, Rabu, 2 November 2022.

Bantuan paket sembako yang dibawa menggunakan helikopter milik BNPB mempersingkat waktu tempuh waktu tempuh hanya 1 jam 40 menit dari Kota Palangka Raya.

Pendistribusian dilakukan melalui jalur udara agar bantuan paket sembako tersebut tepat sasaran terhadap masyarakat terdampak banjir. (HERMAWAN DP/B-11)

Berita Terbaru