Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Legislator Kapuas ini Sambut Baik Pencanangan Posko Satlinmas di Kecamatan Kapuas Timur

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 21 November 2022 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kapuas, Abdurahman Amur, menyambut baik adanya pencanangan Posko Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) di Kecamatan Kapuas Timur.

Legislator dari Daerah pemilihan (Dapil) V Kapuas ini mengapresiasi adanya posko tersebut dalam rangka mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif.

"Kami apresiasi adanya pencanangan tersebut. Harapannya dapat dioptimalkan keberadaan dari Posko tersebut," kata Amur, Senin, 21 November 2022.

Lebih lanjut, dia menyebutkan keberadaan Posko Satlinmas ini sangat baik untuk membantu aparat keamanan dalam menjaga kemanan dan ketertiban serta melindungi masyarakat di wilayah setempat. 

Adanya pencanagan juga, lanjut dia akan mewujudkan organisasi linmas yang berkualitas.

"Tentunya sangat mendukung keberadaan Posko Satlinmas ini, dan ini sangat baik guna membantu menjaga ketertiban, ketenteraman serta perlindungan masyarakat," ucapnya.

Dia mengharapkan tidak hanya Kecamatan Kapuas Timur saja, namun Posko Satlinmas dapat dicanangkan juga di setiap kecamatan di wilayah Kabupaten Kapuas. (DODI RIZKIANSYAH/B-5)

Berita Terbaru