Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Dharmasraya Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sambangi Kebun Sayuran Warga, Anggota Polsek Basarang Dorong Tingkatkan Produktifitas Pertanian

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 28 November 2022 - 21:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Personel Polsek Basarang menyambangi kebun sayuran atau hortikultura milik warga di Desa Lunuk Ramba, Kecamatan Basarang pada Senin, 28 November 2022.

Sambang ke kebun sayur gambas tersebut dilakukan personel Polsek Basarang Bripka I Wayan Wijaye untuk mendukung program pemulihan ekonomi nasional dan ketahanan pangan.

"Kami mendorong masyarakat untuk meningkatkan produksitivitas pertanian dengan memanfaatkan lahan kosong agar lebih dioptimalkan," katanya, seusai kegiatan.

Ia mengajak masyarakat di desa binaan untuk memanfaatkan potensi yang ada di desa, baik itu pertanian, hewan ternak maupun perikanan demi meningkatkan ketahanan pangan, sekaligus sebagai upaya untuk memulihkan perekonomian akibat pandemi Covid-19. 

“Ketahanan pangan merupakan salah satu program quick wins presisi Polri yaitu dukungan terhadap pemulihan ekonomi nasional pasca pandemi Covid-19 agar kita pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat," ucapnya.

Dia berharap, hal ini juga dapat menjadi contoh masyarakat dalam mengembangkan ketahanan pangan, dengan mengoptimalkan lahan yang dimiliki. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru