Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelajar Meninggal Akibat Kecelakaan di Kotim

  • Oleh Buddi Rahmat H
  • 03 Desember 2022 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit – Seorang pelajar di Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) meninggal dunia, usai bertabrakan dengan salah satu mobil Mitsubishi Strada Triton Nopol KH 8963 GJ yang dikendarai SY (44).

Pelajar yang saat itu menggunakan sepeda motor Scoopy dengan nomor polisi KH 5339 QI ingin mendahului kendaraan lain di depannya. Naas pelajar tersebut tidak bisa mengontrol laju motor miliknya nya sehingga terjadi tabrakan dan masuk kedalam bawah mobil milik SY

Kapolsek Parenggean Iptu Akhmad Syaiful Rizal, mengatakan, kejadian pada Jumat sekitar pukul 11.30 WIB di Jalan Kalikasa Kecamatan Parenggean, Kabupaten Kotawaringin timur (Kotim). Kecelakaan tersebut terjadi saat motor Scoopy yang dikendarai oleh pelajar tersebut menyalip kendaraan lain dari arah Sangai.

"Namun datang sebuah mobil dari arah Parenggean itu langsung terjadi kecelakaan karena jarak kedua kendaraan roda empat dan roda dua tersebut sangat dekat sehinga kecelakaan tidak dapat di hindarkan," kata Iptu Akhmad Syaiful Rizal, Sabtu 3 Desember 2022.

Akibat nya korban mengalami luka serius dibagian kepala korban. Sehingga dilarikan kerumah sakit terdekat, namun sayang nyawa korban tidak dapat tertolong karena luka yang cukup parah di bagian kepala korban.

"Akibat kejadian tesebut motor Scoopy milik korban mengalami kerusakan di bagian depan, sementara mobil tersebut tidak rusak. Dan saat itu juga jalan dalam keadaan ramai," tutup Kapolsek. (BUDDI/B-5)

Berita Terbaru