Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Harap Pemda Terus Menggencarkan Peningkatan SDM di Kalteng

  • Oleh Donny Damara
  • 22 Desember 2022 - 19:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota DPRD Kalteng, Sirajul Rahman berharap pemda baik provinsi, kabupaten dan kota supaya dapat terus menggencarkan peningkatan sumber daya manusia (SDM) di Kalteng ini.

Dia mengatakan, peningkatan SDM menjadi salah satu hal penting yang perlu dilakukan. Sebab, itu menyangkut kapasitas atau skill SDM yang ada di provinsi ini agar bisa bersaing dalam dunia kerja maupun usaha.

"Peningkatan SDM harus dapat dilakukan dengan merata dari wilayah perkotaan hingga pedesaan agar juga daerah ini bisa memiliki SDM yang mempunyai kapasitas mumpuni secara merata," ucapnya, Kamis, 22 Desember 2022.

Menurutnya, perkembangan suatu daerah khususnya Kalteng akan terus mengalami peningkatan ditahun-tahun mendatang terlebih lagi Kalteng sebagai salah satu provinsi yang berdekatan langsung dengan IKN baru Indonesia di Kaltim.

Dari situ pastinya Kalteng juga akan merasakan dampaknya sebab jarak antara Kalteng dan Kaltim tidak terlalu jauh, salah satunya yakni dari investasi yang akan banyak masuk Kalteng, tentu hal itu akan memerlukan SDM kedepannya.


"Ketika investasi masuk pastinya mereka akan mencari tenaga kerja, itu kesempatan bagi SDM kita, namun sebelum itu terjadi SDM kita harus benar-benar disiapkan terlebih dahulu, dengan meningkatkan kapasitas serta skillnya," jelasnya.

Disebutkannya bahwa, tentunya daerah ini tidak ingin SDM yang ada terutama lokal hanya menjadi penonton saja karena tidak mampu bersaing dan memiliki skill, sedangkan investasi yang ada memanfaatkan tenaga kerja dari luar daerah.

"Itu yang kita tidak inginkan, karena investasi masuk itu harus bisa memberdayakan SDM kita di Kalteng ini. Harapan kita peningkatan SDM bisa menjadi prioritas dan terus digencarkan hingga wilayah pelosok," tukasnya. (DONNY D/B-7)

Berita Terbaru