Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemdes Tewah Pupuh Salurkan Bantuan Pembukaan Lahan Sawit dari Pemkab Barito Timur

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 29 Desember 2022 - 19:41 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Pemerintah Desa Tewah Pupuh Kecamatan Benua Lima menyalurkan bantuan dari Pemkab Barito Timur berupa biaya pembukaan lahan sawit masyarakat, Kamis, 29 Desember 2022.

Penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan di Balai Pertemuan Mira Pakat Desa Tewah Pupuh dengan disaksikan oleh Anggota BPD Tewah Pupuh, Bhabinkamtibmas dan Penyuluh Pertanian Lapangan atau PPL.

Kepala Desa Tewah Pupuh Ardianto mengatakan, total bantuan yang disalurkan sebesar Rp128.750.000, dengan penerima bantuan berjumlah 53 kepala keluarga atau total luas lahan 51,5 hektare.

"Uang itu digunakan untuk pembersihan lahan atau penebangan pohon, termasuk pengajiran dan pembuatan lubang untuk menanam sawit,"  jelasnya usai penyaluran bantuan.

Ardianto berharap warga yang mendapatkan bantuan agar memanfaatkan uang itu sebaik-baiknya sesuai dengan peruntukannya.

"Sama dengan harapan pemerintah daerah, pesan saya untuk petani supaya dilaksanakan dengan baik, dikelola dengan baik karena hasil atau manfaatnya nanti untuk masyarakat," ucapnya.

Dia juga mengingatkan konsekuensi hukum yang dihadapi penerima bantuan jika menyalahgunakan bantuan tersebut, yakni harus mengembalikan atau terkena pidana.

"Kalau nanti ternyata tidak jadi membuka lahan untuk sawit uangnya harus dikembalikan, kalau tidak bisa dipidana. Makanya tadi ada penandatanganan pakta integritas," terangnya.

Menurut Ardianto peluang pengembangan tanaman sawit sangat bagus karena bisa menjadi selingan sumber penghasilan bagi petani setempat selain karet.

"Kami berharap masyarakat dapat mengembangkan dengan baik dan tahun depan selain bantuan bibit, pemerintah daerah bisa memberikan bantuan pupuk," tandasnya.

Pada 2022 Pemkab Barito Timur mengalokasikan anggaran sebesar Rp2,2 miliar untuk menyalurkan bantuan biaya pembukaan lahan sawit masyarakat.

Bantuan tersebut merupakan tahap awal dari program pengembangan sawit masyarakat dengan total luas 800 hektare yang tersebar di Kecamatan Patangkep Tutui, Awang, Benua Lima, Dusun Timur, Karusen Janang, Paku, Raren Batuah dan Kecamatan Pematang Karau.

Sebelum melakukan penyaluran bantuan, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Barito Timur bekerja sama dengan pemerintah desa melakukan pendataan maupun verifikasi data calon petani dan calon lokasi atau CPCL agar bantuan yang akan disalurkan tepat sasaran.

Setiap hektare calon lahan sawit menerima bantuan pembukaan lahan sebesar Rp2,5 juta. (BOLE MALO/B-11)

Berita Terbaru