Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelantikan dan Pengukuhan Guna Tingkatkan Kinerja

  • Oleh Ramadani
  • 02 Januari 2023 - 23:41 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh – Sebanyak 298 orang pejabat dilingkungan Pemkab Barito Utara dilantik dan dikukuhkan serta diambil sumpah janjinya oleh Bupati Barito Utara, Nadalsyah di arena terbuka Tiara Batara Muara Teweh, Selasa 2 Januari 2023.

Nadalsyah menegaskan pelantikan kesekian kali ini bukan hanya sebatas acara formal atau seremonial belaka. Namun melebihi itu yakni adalah bentuk penyerahan amanah, tanggung jawab dan tuntutan komitmen dalam mempertahankan kemajuan daerah yang tercapai baik selama ini.

“Hal ini juga sembaru kita terus bersama, terus berupaya meningkatkan semangat pelayanan kepada masyarakat luas,” kata Nadalsyah.

Dia berharap momen ini dapat menjadi pedoman agar pejabat yang telah dilantik dan diambil sumpah jabatannya, tidak terlena melainkan terus meningkatkan kinerja, sehingga senantiasa mampu memberikan sumbangsih terbaik dalam menunaikan amanah tersebut.

Nadalsyah juga berpesan agar pejabat yang dilantik dalam jabatan baru segera melaksanakan serah terima jabatan serta fasilitas/ barang inventaris daerah yang berkaitan dengan jabatannya, serta beradaptasi cepat dengan lingkungan kerja.

Nadalsyah juga berharap pesan moral ini dapat menjadi pedoman bagi saudara-saudara yang telah dilantik dan diambil sumpah/janji agar lebih profesional lagi dalam melaksanakan tugas dan fungsinya serta mampu menunjukan prestasi yang semakin baik dari waktu-ke waktu sehingga mampu memberikan hal terbaik dalam melaksanakan amanah tersebut.

”Pesan moral ini agar jadi pedoman bagi saudara yang telah dilantik agar lebih profesional lagi dalam menjalankan tugas,” ucapnya. (RAMADHANI/B-11)

Berita Terbaru