Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Satlantas Polres Kapuas Gencarkan Sosialisasi Tertib Lalu Lintas

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 05 Januari 2023 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Kapuas Kapuas - Jajaran Satlantas Polres Kapuas menggencarkan sosialisasi tertib lalu lintas. Kali ini, dilakukan di Sekretariat PP Polri Cabang Kapuas di Jalan Untung Surapati.

Kasatlantas Polres Kapuas, AKP Sugeng mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mencegah angka kecelakaan dan mengurangi akan pelanggaran lalu lintas. 

"Kegiatan ini memberikan pembinaan dan penyuluhan agar bisa merubah pola pikir dengan mengutamakan keselamatan daripada kesenangan dan kebutuhan akan alat transportasi," katanya, Kamis, 5 Januari 2022.

Selain menyosialisasikan keselamatan berlalulintas, Satlantas Polres Kapuas juga menyosialisasikan cara menerbitkan Surat Izin Mengemudi (SIM) dan cara memperpanjangnya secara manual. 

"Bagi masyarakat atau pemohon untuk memperoleh SIM baru dan perpanjangnya. Pengurusannya tetap mudah dengan datang ke kantor Satpas Polres Kapuas pada hari Senin - Jumat pukul 08.00 - 14.00 WIB," ucapnya.

Sugeng menerangkan, dasar hukumnya ada tiga yakni Undang- Undang Nomor 2 Tahun 2002, Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 dan Perpol No 5 tahun 2021 tentang Penerbitan dan Penandaan Surat Izin Mengemudi. 

Melalui sosialisasi ini, dirinya berharap kegiatan tersebut bisa memberikan pemahaman kepada keluarga besar Polri. "Harapannya bisa memberikan kesadaran dan pemahaman untuk tertib dalam berlalu lintas demi mencegah kasus kecelakaan lalu lintas," pungkasnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru