Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesisir Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Peduli Warga Kurang Mampu, Satlantas Polres Katingan Bagikan Sembako

  • Oleh Abdul Gofur
  • 14 Januari 2023 - 21:15 WIB

BORNEONEWS,  Kasongan - Satuan Lalulintas Polres Katingan membagikan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu  di wilayah  Kecamatan Katingan Hilir, Sabtu, 14 Januari 2023.

Kapolres Katingan AKBP I Gede Putu Widyana melalui Kasat Lantas, Iptu Hariyanto, mengatakan, penyerahan sembako tersebut sebagai wujud kepedulian Polri kepada warga kurang mampu.

“Pembagian sembako ini kita lakukan sebagai bentuk kepedulian Polri khususnya jajaran Polres Katingan kepada masyarakat kurang mampu di wilayah hukum Polres Katingan, sehingga dapat bermanfaat untuk menutupi beban ekonomi mereka,” kata Kasatlantas Polres Katingan Iptu Hariyanto. 

Pada kesempatan itu, Kasat juga mengimbau kepada juru parkir dan masyarakat pengguna kendaraan lainnya supaya tetap tertib berlalulintas.

Pasalnya,  angka kecelakaan lalulintas di wilayah hukum Polres Katingan sejauh ini dinilai cukup tinggi. 

Kasatlantas juga mengimbau kepada masyarakat khususnya pengguna jalan terutama di Jalan Trans Kalimantan antara Kasongan - Kereng Pangi.

Di jalur sepanjang sekitar 15 Km itu,  lanjut Kasatlantas tidak jarang terdapat kerusakan jalan seperti lubang menganga di tengah badan jalan dan adanya sejumlah bekas tambalan yang mengakibatkan permukaan aspal tidak rata. 

Selain itu yang harus diwaspadai pengendara di sepanjang ruas jalan tersebut juga banyak tikungan tajam. (ABDUL GOFUR/J)  

Berita Terbaru