Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tanjung Jabung Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan: Larangan Penjualan Rokok Eceran Harus Disikapi Secara Bijak

  • Oleh Testi Priscilla
  • 28 Januari 2023 - 22:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Anggota Komisi C DPRD Kota Palangka Raya, Susi Idawati mengatakan bahwa masyarakat harus menyikapi secara bijak terkait larangan penjualan rokok eceran atau batangan.

"Harusnya larangan ini dapat disikapi secara bijak oleh masyarakat dengan lebih memprioritaskan kebutuhan pokoknya, dibandingkan kebutuhan rokok," kata Susi pada Sabtu, 28 Januari 2023.

Politisi Partai Nasdem ini melanjutkan, seharusnya, masyarakat mementingkan kebutuhan pokok seperti sandang, pangan, papan, kesehatan serta pendidikan bagi anak-anaknya.

"Harus ada sikap bijak cara pandang masyarakat. Jadi, sandang, pangan, papan, kesehatan dan pendidikan anak-anak bisa lebih diprioritaskan dibandingkan rokok walaupun bahasanya hanya rokok eceran," tegasnya.

Susi berpandangan bahwa dengan adanya larangan tersebut, akan dapat mengurangi daya beli atau konsumsi rokok. Terutama khususnya di kalangan bawah.

“Selama tujuan larangan itu baik, kenapa tidak kita dukung. Terlebih penikmat rokok terbesar, banyak dari kalangan ekonomi menengah ke bawah. Dengan adanya rokok eceran makan konsumsi di kalangan itu juga tinggi," tuturnya. (TESTI PRISCILLA/Y)

Berita Terbaru