Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Badung Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kepala Dinas TPHP Kalteng Sebut Porang Primadona Komoditi Ekspor

  • Oleh Nopri
  • 03 Februari 2023 - 01:21 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Provinsi Kalimantan Tengah, Sunarti mengatakan porang saat ini masih menjadi komoditi yang memiliki peluang ekspor.

Hal itu disampaikannya saat meninjau lokasi kebun porang di Desa Pelantaran, Kecamatan Cempaga Hulu, Kabupaten Kotawaringin Timur beberapa waktu yang lalu.

"Peluang ekspor produk porang masih terbuka lebar. Tahun 2019 saja, porang menjadi primadona komoditas ekspor," katanya, Kamis, 2 Februari 2023.

Dia mengatakan, tujuan penerapan Good Agricultural Practices tanaman pangan ini adalah memperbaiki manajemen usahatani, mendorong keberlanjutan usaha tani, efisiensi input produksi, penggunaan sumber daya alam, bisnis, sosial ekonomi dan kelestarian lingkungan.

"Penerapan Good Agricultural Practices kita harapkan mampu menghasilkan produk-produk tanaman pangan yang memenuhi persyaratan keamanan pangan aman dikonsumsi, memiliki mutu yang sesuai dengan standar dan memiliki akses perdagangan dalam negeri dan luar negeri," ungkapnya.

Untuk memenuhi tuntutan konsumen baik regional maupun global, penerapan Good Agricultural Practices tanaman pangan penting untuk terus dilakukan, termasuk komoditas porang.

"Maka dari itu, petani pelaku usaha harus memiliki Registrasi kebun atau lahan usaha tanaman pangan sebelum  menuju tahap sertifikasi Indo Good Agricultural Practices, di mana pelaksanaan sertifikasi dilakukan oleh Lembaga Sertifikasi yang telah terakreditasi atau yang ditunjuk," tutupnya. (NOPRI/R)


TAGS:

Berita Terbaru