Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kaur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Kalteng Kaji Banding Terkait Kolaborasi dan Peran Perguruan Tinggi ke Maluku Utara

  • Oleh Donny Damara
  • 03 Maret 2023 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Jajaran Anggota DPRD Kalteng yang dikoordinatori oleh Wakil Ketua III DPRD Kalteng, Faridawaty Darland Atjeh melaksanakan kaji banding terkait kolaborasi dan peran Perguruan Tinggi (PT) dalam pembangunan daerah ke Maluku Utara tepat di Universitas Khairun, Ternate.

Farida mengatakan, kaji banding itu dilakukan sebagai upaya untuk memperoleh informasi terkait peran PT dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan upaya peningkatan pembangunan daerah serta menjalin kemitraan dengan Pemerintah Provinsi Maluku Utara.

"Dari kaji banding itu kami peroleh beberapa informasi. Di mana sudah ada kemitraan strategis yang dibangun antara Universitas Khairun dengan pemerintah provinsi dan beberapa pemerintah kabupaten di Provinsi Maluku Utara, nah dengan kemitraan itu mampu mendorong pembangunan daerah disana," katanya, Jumat, 3 Maret 2023.

Farida mengungkapkan, adapun entuk kemitraan strategis antara pemerintah daerah bersama Universitas Khairun antara lain yakni Pemprov Maluku Utara memberikan dukungan peningkatan sektor pendidikan, seperti pemberian hibah untuk pembangunan gedung perkuliahan, memberikan beasiswa bagi dosen maupun mahasiswa.

Kemudian, timbal balik yang didapatkan yaitu banyak akademisi Universitas Khairun yang dimanfaatkan keahliannya untuk membantu pemerintah dalam perumusan kebijakan, seperti peraturan daerah, penyusunan Renstra dan lainnya. Para akademisi tersebut, juga dialokasikan sebagai Tenaga Ahli di DPRD dan organisasi pemerintah lain di Maluku Utara.

"Kolaborasi antara PT lokal dengan pemerintah setempat seperti Provinsi Maluku Utara ini sangat luar biasa. Kami harap kemitraan seperti ini juga bisa diimplementasikan di Kalteng. Kami sebagai legislatif juga akan berupaya untuk mendorong terciptanya kolaborasi tersebut," imbuhnya. (DONNY D/Y)

Berita Terbaru