Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pacitan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dewan Minta Pelaku Usaha Cek Kendaraan Sebelum Mudik

  • Oleh Pathur Rahman
  • 07 April 2023 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Komisi III DPRD Provinsi Kalimantan Tengah, Hj Siti Nafsiah meminta kepada seluruh pelaku usaha untuk mengecek unit kendaraannya sebelum melayani penumpang mudik.

Itu ia sampaikan untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan mudik, terlebih tahun ini diperkirakan arus mudik di Provinsi Kalteng, melonjak dari pada tahun lalu.

"Dengan adanya mudik para pelaku usaha angkutan manusia seperti bus tentunya mendapat laba dan kita senang artinya pertumbuhan ekonomi berjalan, namun jangan lupa juga keamanan dan keselamatan penumpang harus terjamin," katanya, Jumat, 7 April 2023.

Srikandi asal Partai Golongan Karya (Golkar) ini juga menyampaikan hal-hal yang perlu dilakukan untuk menjamin keamanan dan keselamatan penumpang dalam perjalan mudik. Seperti mengecek kondisi ban, kondisi mesin dan kondisi rem hingga kondisi sabuk pengaman, selain unit, pengemudi atau sopir bus juga harus dipastikan kesehatan dan dalam kondisi prima dalam mengemudi.

"Selamat menjalankan ibadah puasa Ramadan dan selamat Hari Raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat Provinsi Kalteng. Saya harap masyarakat bisa tetap mudik dengan aman dan nyaman," pungkasnya (PATHUR/Y)

Berita Terbaru