Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Lampung Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masyarakat Sukamara Diingatkan Perhatikan Listrik Sebelum Mudik

  • Oleh Norhasanah
  • 18 April 2023 - 11:20 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Masyarakat Kabupaten Sukamara yang akan melakukan mudik lebaran diingatkan untuk benar-benar memperhatikan listrik di rumahnya menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

"Imbauan kepada masyarakat Kabupaten Sukamara yang mudik lebaran, atau bepergian dimasa lebaran ini, jika meninggalkan rumah, pertama tolong amankan, dicabut listrik-listrik, stopkontak yang tidak perlu," pesan Bupati Sukamara, Windu Subagio usai apel gelar pasukan Operasi Ketupat Telabang 2023, Senin, 17 April 2023.

Dalam kesempatan itu, dia juga mengingatkan sebelum meninggalkan rumah, agar melapor kepada RT terlebih dahulu, sehingga ada pengawasan selama rumah kosong.

"Di samping itu juga melaporkan kepada RT setempat bahwa rumahnya kosong, supaya ada pengawasan dari petugas-petugas yang disiapkan dalam petunjuk tadi ataupun sambutan bapak Kapolri yang saya bacakan tadi" ujarnya.

Windu menambahkan, Operasi Ketupat Telabang yang dilaksanakan Polres Sukamara dengan melibatkan stakeholder terkait dalam rangka pengamanan Idul Fitri dapat menciptakan  kondisi yang aman bagi masyarakat Kabupaten Sukamara, sehingga umat muslim bisa merayakan lebaran dengan rasa nyaman.

"Harapan kita terciptanya Kamtibmas tentunya di samping kelancaran berlalu lintas," tukas Windu Subagio. (NORHASANAH/Y)

Berita Terbaru