Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumenep Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Percepat Pembangunan Jembatan, 12 Rumah Lanting Dipindah

  • 11 April 2016 - 20:02 WIB

GUNA mempercepat pembangunan jembatan penyeberangan Muara Teweh-Jingah, Kelurahan Jingah, Kecamatan Teweh Baru, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Barut akan memindahkan 12 rumah lanting di sekitar lokasi Water Front City (WFC).

Menurut Kepala Dinas PU , H Ferry Kusmiadi menerangkan, pemindahan 12  rumah lanting tersebut akan memakan waktu sebulan. 

'Mereka sepakat dan menandatangani kesepakanan untuk sementara di'pindah ke tempat lain selama satu bulan. Pemindahan dan pengembalian mereka nantinya akan ditanggung oleh pemerintah daerah,' kata Ferry usai rapat dengan 12 warga pemilik rumah lanting dan Dishubkominfo, Senin (11/4/2016).

Pada prinsipnya,12 warga mendukung dengan adanya pembangunan jembatan penyeberangan tersebut. 

Ferry juga berterima kasih pada warga yang berada di lokasi WFC, atas duku'ngan yang diberikan untuk pemancangan tiang pertama pembangunan jembatan penyeberangan itu.Karena itu kita berpikir, hal ini bukan untuk kita, akan tetapi untuk anak cucu kita nantinya.

'Mohon dukungannya semua supaya pembangunan jembatan penyeberangan ini lancar dan cepat selesai, karena target dan harapan kami pembangunan jembatan penyebarangan ini selesai pada November 2017.'

Ditambahkan Sekdis PU Shalahudin, pada 6 April 2016 pihaknya melakukan studi kelayakan di Kemente'rian PU dan Perumahan Rakyat di Jakarta. Dinas PU akan memaparkan di hadapan timnas Komisi Keamanan Jembatan mengenai struktur bangunan jembatan tersebut. (DN/B-5)

Berita Terbaru