Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Halmahera Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Perokok Pasif Rentan Terkena Kanker Paru-Paru

  • Oleh Marini
  • 21 November 2023 - 22:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Perokok pasif adalah orang yang tidak merokok, namun terpapar dan menghirup asap rokok orang lain. Itu sangat berbahaya dan rentan terkena kanker paru-paru.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Kalteng Suyuti Syamsul menjelaskan, perokok pasif lebih berisiko terkena dampak buruk rokok meski tidak menghisapnya secara langsung, seperti penyakit kanker paru-paru.

"Semakin sering terpapar asap rokok, maka semakin tinggi risiko perokok pasif mengalami gangguan kesehatan," jelasnya, Selasa, 21 November 2023.

Ia juga menerangkan, semakin sering menghirup asap rokok lebih tinggi meningkatkan risiko terkena kanker paru-paru. 

Selain itu, perokok pasif juga lebih berisiko mengalami berbagai penyakit serius lain, seperti tekanan darah tinggi, aterosklerosis, penyakit jantung koroner, stroke, dan serangan jantung.

"Untuk mencegah itu terjadi, saat ini banyak tempat umum memberikan ruang khusus bagi perokok aktif, sehingga tidak membuat orang yang bukan perokok terpapar asapnya," tuturnya. 

Ia juga menambahkan, bahaya asap rokok terhadap kesehatan harus disadari oleh setiap orang. Apabila, seorang perokok pasif mulai merasakan keluhan atau gangguan kesehatan, konsultasikanlah ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan pengobatan yang diperlukan.

"Segera mendatangai fasilitas kesehatan terdekat untuk mendapatkan pertolongan, apabila mengalami ganguan kesehatan," imbaunya. (MARINI/H)

Berita Terbaru