Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Toba Samosir Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Sunarti: PEDA Tani-Nelayan Andalan Bertujuan Tingkatkan SDM dan Kemandirian Kontak Tani

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 21 November 2023 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPHP) Kalteng Sunarti menyampaikan Pekan Daerah (PEDA) Tani-Nelayan Andalan bertujuan meningkatkan SDM dan kemandirian kontak tani.

Kontak tani ini dinilai sebagai pelaku utama dalam sistem penyuluhan pertanian dan pelaku usaha agribisnis atau usaha pertanian.

Kegiatan tersebut bertujuan meningkatkan hubungan kemitraan usaha dan jaringan agribisnis antara peserta dengan pengusaha di bidang agribisnis.

Disamping meningkatkan pengetahuan, keterampilan, penguasaan teknologi dan pemasaran serta meningkatkan jiwa wirausaha petani nelayan dan petani hutan dalam pembangunan pertanian yang ramah lingkungan.

Sekaligus meningkatkan apresiasi para peserta dan masyarakat pelaku agribisnis untuk memacu prestasi dalam pembangunan pertanian, perikanan dan kehutanan.

"Pekan Daerah Petani Nelayan merupakan wadah apresiasi, pengembangan diri, kemitraan dan promosi hasil pertanian, perikanan-kelautan, dan kehutanan,” ungkap Sunarti dalam keterangannya, Selasa, 21 November 2023. (HERMAWAN DP/H)

Berita Terbaru