Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesisir Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

HUT Kalteng: Hadi Prabowo Pimpin Ziarah ke Makam Pahlawan

  • Oleh Budi Yulianto
  • 20 Mei 2016 - 12:55 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Penjabat Gubernur Kalimantan Tengah Hadi Prabowo memimpin ziarah dalam rangka memperingati Hari Jadi ke 59 Provinsi Kalimantan Tengah sekaligus Hari Kebangkitan Nasional yang ke-108 di Taman Makam Pahlawan, Jalan Tjilik Riwut Palangka Raya, Jumat (20/5/2016) sekitar pukul 08.30 WIB.

Sebelumnya, dia memimpin apel diikuti para Kepala SKPD Pemprov Kalteng. Selain itu, juga ada dari unsur TNI, Polri dan para aparatur sipil negara. Pelaksanaan apel diawali dengan penghormatan kepada arwah pahlawan kemudian dilanjutkan dengan mengheningkan cipta bersama untuk mengenang kembali jasa para pahlawan.

Usai pelaksanaan apel, Prabowo meletakkan karangan bunga dan selanjutnya bersama beberapa pejabat lain melakukan tabur bunga di atas makam pahlawan.

Menurut Prabowo, tibanya Hari Jadi Kalteng dan Kebangkitan Nasional harus disyukuri. Ini juga untuk memantapkan agar Kalteng kedepannya bisa lebih baik lagi.

"Usia kita sudah masuk ke 59. Dengan demikian, kita akan semakin mantap. Semoga jiwa kebangkitan seluruh masyarakat dan generasi muda bangkit untuk tetap berjuang, bergotong royong secara bersama-sama demi kemajuan Kalteng," harap Prabowo. (BUDI YULIANTO/m)

Berita Terbaru