Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas PU Tidak Menghargai DPRD Barito Utara

  • Oleh Ramadani
  • 14 Juni 2016 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Barito Utara - DPRD Barito Utara menilai Dinas Pekerjaan Umum Barut dan Disperindagsar  tidak menghargai lembaga DPRD. Mereka tak menghadiri rapat dengar pendapat yang telah dijadwalkan, Senin (13/6/2016). Hari itu, rapat akan membahas proyek multiyears, pembangunan jembatan baja di Lahei dan masalah kabel-kabel yang tidak rapi dan terkesan semrawut sehingga menyebabkan meninggalnya seorang bocah.

Pimpinan rapat, H Tajeri beserta anggota Komisi C DPRD Barut, meminta Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah memerintahkan dinas terkait untuk menghargai DPRD. 'Paling tidak harus ada pemberitahuan kepada DPRD bahwa tidak dapat mengikuti RDP.'

Senin itu, juga dilakukan RDP lainnya dengan berbagai mitra kerja. Komisi A dengan dinas pendidikan mengenai penyerapan anggaran, dana  BOS dan serifikasi guru. Komisi B dengan dinas perindustrian, perdagangan dan pasar (Disperindagsar) membahas masalah operasi pasar untuk menstabilkan harga.

Dinas pendidikan tetap hadir walaupun sedikit terlambat, sementara disperindagsar juga tidak hadir pada kegiatan rapat tersebut. 'hal ini terkesan pemerintah daerah melecehkan jadwal dan undangan yang telah ditetapkan pada Banmus' terangnya.

Tajeri mengharapkan Bupati Barut, H. Nadalsyah mengambil tindakan untuk mencegah hal tersebut terulang kembali. 'Untuk rapat yang telah direncanakan dan tidak dilaksanakan, karena dinas PU tidak ada pemberitahuan kepada dewan akan dijadwalkan kembali.' (RAMADANI/N).

Berita Terbaru