Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hibah Tanah Untuk Rumah Sakit Pratama Pulang Pisau Seluas 2 Hektare

  • Oleh James Donny
  • 26 September 2016 - 18:05 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Hibah tanah untuk pembangunan rumah sakit pratama di Kecamatan Banama Tingang, Kabupaten Pulang Pisau, seluas 2 hektare. Dengan demikian, jika tidak ada kendala berarto. tahun 2017 pembangunan rumah sakti tersebut sudah dapat dilaksanakan. Di seluruh Indonesia, rumah sakit pratama ini, hanya ada sekitar 80 buah.

"Tanahnya sudah oke, propposal sudah oke, dan kita sudah mengajukan ke sertifikat, dan untuk pembangunan itu kami sudah menyampaikan masukan dalam pembahasan di Jakarta," kata Kepala Dinas Kesehatan Pulang Pisau, Muliyanto Budihardjo, Senin (26/9/2016). 

Untuk rumah sakit pratama ini kata dia di seluruh Indonesia tidaklah banyak. Hanya ada sekitar 80 rumah sakit,  yang rencana akan dibangun oleh pemerintah. Menurut Muliyanto, keberadaan rumah sakit yang disejajarkan dengan rumah sakit tipe D ini, suatu hal yang sangat penting  mengantisipasi banyak pasien yang dirujuk dengan adanya kartu BPJS.

'Dengan adanya kartu BPJS ini, orang lebih sadar untuk berobat, dan ini kita antisipasi di antaranya dengan mendirikan rumah sakit pratama di Kecamatan Banama Tingang,' katanya.

Menurutnya lokasi di kecamatan tersebut cukup memadai dan bisa juga mencover masyarakat yang ada di daerah sekitar Kabupaten Gunung Mas, kabupaten Kapuas dan sebagainya. 'Artinya dengan adanya rumah sakit ini, pasien tidak perlu jauh lagi untuk mendatangi rumah sakit, karena sudah ada rumah sakit terdekat,' terangnya.

Adanya rumah sakit tersebut kata dia untuk Kabupaten Pulang Pisau sendiri adalah dalam rangka pemerataan. 'Ke depan lagi kita ke daerah lainnya lagi di Maliku, yang juga bisa melayani masyarakat yang ada di bahaur sebangau dan pandih batu. 'Dana masih diajukan kalau disetujui kemungkinan 2017 sudah bisa kita laksanakan,' kata Mul.

Demikian juga tenaga kesehatan kata dia sudah siap terkait dengan rencana rumah sakit pratama tersebut. 'SDM sudah siap, dab ada tiga dokter dan tenaga medis yang cukup banyak,' terang Mul. Di Banama Tingang kata Kepala Dinas Kesehatan sudah ada tanah hibah masyarakat seluas 2 hektar dan lahan yang direncanakan seluas 4 hektar, yang nantinya akan dilakukan melalui pembebasa lahan. (JAMES DONNY/N).

Berita Terbaru