Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Banama Tingang Banjir, Dinas Pendidikan Pulang Pisau Liburkan Sekolah

  • Oleh James Donny
  • 02 November 2016 - 15:56 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Dinas Pendidikan Kabupaten Pulang Pisau meliburkan sekolah di Kecamatan Banama Tingang, akibat banjir yang merendam sejumlah desa. Inisiatif tersebut dilakukan karena kondisi mulai mengganggu sekolah serta demi keamanan peserta didik dengan meluapnya air sungai. Diharapkan luapan air tidak berlangsung lama,  dan segera surut.

"Kita sudah koordinasi dengan UPTD Pendidikan di kecamatan Banama Tingang, dan beberapa sekolah kita liburkan sampai airnya surut," kata Kepala Dinas Pendidikan Pulang Pisau, Hj Aminah,  Rabu (2/11/2016).

Terkait dengan banjir tersebut Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pulang Pisau, Salahudin mengatakan, belum ada tanggap darurat yang dilakukan karena air belum menggenangi rumah penduduk.  "Kita menetapkan siaga bencana,  dan sambil melihat kondisi yang berkembang."  (JAMES DONNY/N).

Berita Terbaru