Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Padang Pariaman Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Agar Anak Umur Panjang, Dinkes Pulang Pisau akan Laksanakan Ini

  • Oleh James Donny
  • 12 Januari 2017 - 18:51 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau- Dinas kesehatan akan melaksanakan gerakan makan sayur dan buah sejak dini. "Ini kila lakukan supaya anak-anak kita bisa umur panjang," kata Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Pulang Pisau Muliyanto Budihardjo kepada Borneonews di kantornya, Kamis (12/1/2016).

Dia mengatakan anak-anak harus dipaksa supaya mau makan sayur dan buah. Dalam artian membiasakan anak mengkonsumsi makanan sehat sejak dini.

Menurutnya kualitas dan kuantitas makan sehat merupakan hal penting yang dapat mempengaruhi gizi seseorang.

Gizi yang baik menurutnya sangat penting untuk pertumbuhan serta perkembangan fisik dan kecerdasan anak-anak, serta seluruh kelompok umur.

Agar tubuh tetap sehat dan terhindar dari berbagai penyakit kronis atau penyakit tidak menular terkait gizi, maka pola makan masyarakat perlu ditingkatkan kearah konsumsi gizi seimbang, diantaranya juga dengan mengkonsumai sayuran dan buah-buahan dengan benar dan teratur. (JAMES DONNY/B-8)

Berita Terbaru