Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Seluma Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

NURANI Salurkan Seribu Paket Sembako untuk Korban Banjir Aruta

  • Oleh Cecep Herdi
  • 05 Maret 2017 - 20:07 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Calon Bupati dan Wakil Bupati Kobar Hj Nurhidayah dan Ahmadi Riyansyah (NURANI) yang memenangkan Pilkada Kobar 2017 menyalurkan bantuan berupa seribu paket sembako kepada para korban Banjir di Kecamatan Arut Utara (Aruta), Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), Minggu (5/3/2017).

Selain menyalurkan bantuan, Nurhidayah didammpingi bersama suami H Ruslan As meninjau langsung rumah-rumah warga yang sudah terendam banjir di tiga RT di Kelurahan Pangkut.

"Kami hari ini meninjau langsung bersama tim Nurani untuk mengetahui bagaimana kondisi warga yang terendam banjir, sekaligus menyalurkan bantuan," ungkap Nurhidayah di Kelurahan Pangkut siang ini.

Bupati terpilih Hj Nurhidayah bersama rombongan menyusuri satu persatu rumah-rumah warga memastikan kondisi mereka. Bahkan, wanita mantan wakil ketua DPRD Kobar ini berani menyeberangi derasnya air sungai yang meluap dan membanjiri pemukiman warga setinggi 70 centimeter.

"Bantuan ini akan kita ke sebar ke seruluh desa dan kelurahan yang terkena bencana banjir," katanya.

Ia mengakui pasangan Nurani turut prihatin akan bencana di Aruta ini.

"Selain di Kecamatan Aruta, kami juga akan menyalurkan bantuan banjir di Kecamatan Kolam," (CECEP HERDI/B-5)

Berita Terbaru