Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Blitar Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Asal Mula Nama Gunung Mas

  • 18 Maret 2017 - 12:54 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun -Tidak banyak yang mengetahui asal mula nama Kabupaten Gunung Mas. Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Gunung Mas (Disparpora Gumas) Suprapto Sungan menceritakan asal mula nama Kabupaten Gunung Mas.

Tepatnya, di sekitar Desa Sumur Mas, Kecamatan Tewah, ada gunung yang disebut Gunung Mas. Dari situlah asal nama Kabupaten Gunung Mas. Gunung tersebut diberi nama Gunung Mas, karena di bawah gunung tersebut terdapat banyak kandungan emas yang menempel di batu.

Gunung Mas merupakan tempat penambangan emas milik Belanda ratusan tahun silam, saat Kerajaan Belanda masih menjadi penjajah di negeri ini.

Sebagai bukti bahwa Belanda pernah melakukan penambangan emas di Gunung Mas, masih ada beberapa benda peninggalan Belanda di kawasan Gunung Mas, seperti cerobong asap/udara yang terbuat dari baja, lobang-lobang tempat mencari emas dan lainnya.

"Saya hari ini sengaja mengajak semua kepala bidang, sekretaris dan tokoh masyarakat untuk melihat langsung peninggalan-peninggalan Belanda pada saat mereka melakukan penambangan emas di Kabupaten Gunung Mas," terang Suprapto, Jumat (17/3/2017).

Sebagai bukti, lanjut Suprapto, masih kokoh berdiri cerobong asap atau cerobong udara, bekas mesin dan bata-bata bangunan peninggalan Belanda di daerah Gunung Mas. "Ini sangat baik untuk kita ungkap, kita angkat sejarah Kabupaten Gunung Mas ini, karena nama Kabupaten Gunung Mas, berasal dari tempat ini," terang Suprapto. (EPRA SENTOSA/B-2).

Berita Terbaru