Aplikasi Pilwali (Pemilihan Walikota) Kota Pekalongan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Lantik Pengurus Karang Taruna, Ini Pesan Ahmad Dirman

  • Oleh Norhasanah
  • 03 Mei 2017 - 22:34 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Pengurus Karang Taruna Kabupaten Sukamara masa bhakti 2017 - 2022 dengan resmi dilantik Bupati Sukamara, Ahmad Dirman, Rabu (3/5/2017) malam, di Gedung Gawi Barinjam.

"Kita ketahui bahwa Karang Taruna merupakan wadah bagi generasi muda untuk mengembangkan dirii," kata Ahmad Dirman.

Dia menambahkan, Karang Taruna sebagai tenaga penggerak pembangunan kesejahteraan sosial memiliki peranan yang cukup besar dalam membangun masyarakat, kolaborasi, komunikasi, dan kerjasama antar karang taruna.

"Karang taruna didirikan bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan sosial bagi para generasi muda di desa dan kurahan yang ada di Kabupaten Sukamara," ujar Dirman.

Dirman berharap, dengan dilantiknya kepengurusan Karang Taruna di Kabupaten Sukamara dapat menggali segala aspek yang menyangkut permasalahan kesejahteraan sosial di masing-masing wilayahnya sesuai karakteristik yang ada.

"Selain itu juga harus menghasilkan perumusan, model maupun strategi penanganan permasalahan sosial ke depan. Sehingga secara bertahap permasalahan sosial di wilayah kita bisa ditekan guna peningkatan kesejahteraan masyarakat." harap Ahmad Dirman. (NORHASANAH/B-11)

Berita Terbaru