Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Tujuan Digelarnya Lomba Cipta Menu

  • 20 Juni 2017 - 15:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Gunung Mas, Kardinal menyampaikan tujuan dari lomba cipta menu beragam, bergizi seimbang dan aman adalah untuk menggali potensi pangan sumber karbohidrat non beras.

Selain itu untuk mengembangkan kreatifitas ide baru yang orisinil dari resep menu sehari-hari, dengan harapan sesuai dengan selera masyarakat dan memberi nilai tambah dan pendapatan bagi masyarakat yang melaksanakan usaha pengolahan pangan.

"Lalu memasyarakatkan dan mengangkat citra makanan lokal dan pola konsumsi pangan masyarakat yang beragam, bergizi, seimbang dan aman (B2SA)," kata Kardinal, Selasa (20/6/2017).

Sementara itu, Ketua TP-PKK Gunung Mas, Apristini Arton S Dohong mengatakan, ketahanan pangan merupakan hal yang sangat penting dan strategis. Mengingat, pangan adalah kebutuhan dasar manusia yang paling utama.

"Karena itu pemenuhan pangan bagian dari hak azasi individu dan sebagai komponen dasar untuk mbentuk sumber daya manusia yang berkualitas. Berbagai penelitian membuktikan tidak ada satu pun pangan yang lengkap gizinya. Hal ini karena kurangnya kesadaran masyarakat akan pangan yang beragam, bergizi, seimbang dan aman," ucapnya. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru