Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Banyuwangi Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Harga Daging Sapi di Kapuas Malah Naik

  • 04 Juli 2017 - 19:08 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Sejumlah harga daging sapi dan ayam di Kabupaten Kapuas mengalami kenaikan sebelum lebaran dan menurun pasca lebaran.

Tapi anehnya kini pasca lebaran harga daging justru malah mengalami kenaikan. Berdasarkan pantauan Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi, Usaha Kecil Menengah (Disdagperinkop UKM) Kabupaten Kapuas pada 3 Juli 2017, tercatat ada sejumlah kebutuhan pokok mengalami kenaikan.

"Dugaan kita kenaikan harga ini diakibatkan pasokan yang kurang. Mungkin selama libur lebaran kemarin, penyuplai barang belum mamasok ke pasar, sehingga stok berkurang," kata Kepala Bidang Perdagangan, Bahrudin Selasa(4/7/2017).

Dimana harga daging sapi has naik dari Rp140 ribu menjadi Rp150 ribu per kilo gram, daging sapi rendang naik dari harga Rp130 ribu menjadi Rp135 ribu per kilo.

Daging sapi semur naik dari Rp120 ribu menjadi Rp125 ribu, ayam broiler naik dari Rp28 ribu menjadi Rp30 ribu dan harga ayam kampung naik dari Rp65 ribu menjadi Rp70 ribu.

Selain itu harga bawang merah juga mengalami kenaikan dari Rp33 ribu menjadi Rp50 ribu per kilo. Kemudian garam 500 gram naik dari Rp2.500 menjadi Rp3.000 per bungkus, kacang tanah belum kupas naik dari Rp27 ribu menjadi Rp28 ribu per kilo dan kacang tanah sudah kupas naik dari Rp30 ribu menjadi Rp32 ribu. (DJIMMI NAPOLEON/B-6)

Berita Terbaru