Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Malinau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kecamatan Sepang Meriahkan HUT Kemerdekaan Dengan Berbagai Lomba

  • 05 Agustus 2017 - 14:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Memeriahkan hari ulang tahun (HUT) ke-72 kemerdekaan Republik Indonesia, Pemerintah Kecamatan Sepang, Kabupaten Gunung Mas, menggelar berbagai lomba. Demikian disampaikan Camat Sepang Rosalia kepada Borneonews, Sabtu (5/8/2017).

"HUT kemerdekaan Republik Indonesia merupakan hari yang paling bersejarah bagi Bangsa Indonesia. Terkait hal itu, kami berupaya meriahkan hari ulang tahun kemerdekaan," ujar dia.

Adapun lomba yang digelar di antaranya bola voli putri, futsal, bulu tangkis, keindahan gapura desa/kelurahan, menyumpit, bagasing, balogo, lagu pop daerah, lagu perjuangan, serta lawang sakepeng.

"Beberapa lomba yang kami laksanakan, juga jadi ajang seleksi untuk mengikuti Festival Budaya Mihing Manasa (FBMM) 2018," kata camat perempuan pertama di Kabupaten Gumas itu.

Ia berharap, semua kegiatan terlaksana dengan aman, tertib, dan lancar. Untuk itu, semua panitia harus melakukan persiapan dengan matang. (EPRA SENTOSA/B-3)

Berita Terbaru