Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Muna Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Lamandau Temui Gubernur di Istana Isen Mulang, Ada Apa

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 26 Agustus 2017 - 19:18 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Bupati Lamandau, Marukan, Sekda Arifin LP Umbing, dan beberapa kepala SOPD menemui Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran di Istana Isen Mulang di Kota Palangka Raya, Sabtu (26/8/2017).

Kedatangan Marukan ini dalam rangka audiensi persiapan Pesta Paduan Suara Gerejawi (Pesparawi) ke-XVI tingkat provinsi yang akan dilaksanakan 16-21 Sepetember 2017 di Lamandau.

Kepada gubernur, Marukan melaporkan tentang sejumlah persiapan guna menyambut pesparawi. "Prinsipnya Lamandau siap menjadi tuan rumah, semua persiapan dalam berbagai aspek penunjang saat ini sedang dikerjakan, bahkan secara umum persiapannya sudah banyak yang telah selesai," bebernya.

Nantinya Marukan juga mengundang gubernur untuk bisa hadir saat acara pembukaan Pesparawi seraya berharap berkenan membuka secara resmi kegiatan kerohanian tingkat Kalteng tersebut.

Pesparawi ini akan diikuti 14 perwakilan kabupaten/kota. Dalam pembukaannya pihak penaitia sedang mengunjang sejumlah artis nasional untuk turut menyukseskan kegiatan tersebut. (HENDI NURFALAH/B-6)

Berita Terbaru