Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Yalimo Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PWI Kalteng Terima Tiga Ekor Sapi Kurban

  • Oleh Budi Yulianto
  • 31 Agustus 2017 - 14:06 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kalteng menyediakan tiga sapi kurban pada Hari Raya Idul Adha 1438 Hijriah. Tiga sapi tersebut saat ini sudah berada di halaman kantor PWI Kalteng, Jalan RT A Milono, Kota Palangka Raya.

Ketua PWI Kalteng Sutransyah mengatakan, tiga sapi itu berasal dari Gubernur Kalteng Sugianto Sabran, Kapolda Kalteng Brigadir Jenderal Anang Revandoko, dan Bank Kalteng.

"Dari tiga sapi kurban, kita sediakan sebanyak 400 kupon," kata Sutransyah seusai menerima penyerahan sapi kurban dari Wakapolda Kalteng Kombes Pol Dedi Prasetyo, Kamis (31/8/2017).

Ia menuturkan, ratusan kupon bakal didistribusikan ke pengurus dan anggota PWI, loper koran, panti asuhan, organisasi masyarakat, dan masyarakat lingkungan sekitar kantor PWI.

Sutransyah menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang memberikan dukungan sehingga PWI dapat melaksanakan kurban.

"Ini wujud kepedulian PWI. Makna Idul Adha bagaimana kita mensyukuri apa yang diberikan Tuhan kepada kita. Kemudian juga berbagi sesama. Jangan dilihat nilainya tapi bagaimana rasa sosial kepedulian terhadap sesama," tutur dia. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru