Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Kolaka Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Gubernur Turun Tangan Tenangkan Suporter Kalteng Putra

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 27 September 2017 - 07:01 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Kericuhan di tribun utama Stadion Tuah Pahoe yang dipicu ulah tiga kameramen Persebaya di tribun utama. Bahkan Kalteng Mania ini sempat tidak mau beranjak dari tribun untuk turun dan keluar stadion, meski dipaksa aparat keamanan baik langsung maupun melalui pengeras suara.

Apalagi beberapa suporter di belakang kursi utama Gubernur dan para pejabat serta unsur FKPD melihat langsung dimana Presiden klub Persebaya, Azrul Ananda, yang juga anak Bos Jawa Pos grup Dahlan Iskan itu, melototi Gubernur Sugianto Sabran. Beberapa penonton pun sempat teriaki pelaku ricuh dengan bahasa lokal setempat.

Melalui pengeras suara, baik panitia, jajaran Polres Palangka Raya dan Polda Kalteng, menginstruksikan agar penonton turun tribun. Rupanya mereka tidak beranjak, menunggu apa yang terjadi kepada pelaku ujaran dan makian kasar di depan gubernur tersebut.

'Harap tenang. Jadilah tuan rumah yang baik. Hidup Isen Mulang, dan mari pulang ke rumah masing-masing dengan tertib. Allohu Akbar,' pekik Sugianto didampingi CEO Kalteng Putra Agustiar Sabran yang juga Ketua Dewan Adat Dayak (DAD) Kalteng.

Di tribun tersebut, Selain ada beberapa pejabat penting antara lain Wakil Ketua DPRD Kalteng Heriansyah, pejabat dari unsur FKPD dan sejumlah tokoh Kalteng. Mantan Wakil Gubernur Ahmad Diran dan istri juga hadir di deretan kursi utama tribun VIP tersebut berama Advokad dan juga staf khusus Gubernur, Rahmadi G Lentram. (ROZIQIN/B-5)

Berita Terbaru