Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MAN Palangka Raya Miliki Label Baru

  • Oleh Testi Priscilla
  • 04 Oktober 2017 - 15:54 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala MAN Kota Palangka Raya, Idayani mengatakan saat ini sekolahnya memiliki label baru yakni "Mankoraya Unggul Berprestasi".

Lebel ini menurutnya telah disosialisasikan kepada warga Mankoraya termasuk kepada wali siswa dan tamu yang berkunjung, baik secara langsung maupun melalui jejaring sosial resmi Mankoraya.

"Label Mankoraya diadaptasi dari nama MAN Kota Palangka Raya yang berubah dari MAN Model Palangka Raya menjadi MAN Kota Palangka Raya berdasarkan Keputusan Menteri Agama Nomor 672 Tahun 2016 Tanggal 17 Nopember 2016 tentang perubahan nama madrasah tersebut," katanya.

Label ini dipilih karena begitu banyaknya raihan prestasi siswa Mankoraya selama ini baik di tingkat kota, provinsi, nasional maupun Internasional.

Di antaranya memperoleh medali perunggu atas penelitian khasiat daun karamunting di IPITEX Thailand tahun 2015 dan Duta Parlemen Remaja di Jakarta.

Menurut Idayani Mankoraya selain sebagai Madrasah Aliyah reguler juga mendapat penunjukkan langsung melalui Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor 4924 Tahun 2016 Tanggal 2 September 2016 sebagai satu-satunya madrasah di Kalimantan Tengah yang menyelenggarakan Program Keterampilan, yaitu keterampilan elektro, keterampilan tata busana, keterampilan komputer dan keterampilan peternakan.

"Karena itu kami optimis dengan slogan Unggul Berprestasi dan adanya Program Keterampilan, Mankoraya benar-benar menjadi lembaga pendidikan berbasis agama islam yang mampu mencetak alumni yang unggul dan berdaya saing tinggi dalam menghadapi era perdagangan bebas Masyarakat Ekonomi Asean (MEA)," tutupnya. (TESTI PRISCILLA/B-6)

Berita Terbaru