Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesawaran Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Kotim Berharap Kejurnas Grasstrack Dilaksanakan di Parenggean

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 20 Desember 2017 - 17:20 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Supian Hadi, mengingatkan agar Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Grasstrack 2018 dilaksnakan di Sirkuit Mekar Jaya, Kecamatan Parenggean. "Kami sangat berharap agar Kejurnas Grasstrack bisa dilaksanakan di Sirkuit Mekar Jaya. Karena fasilitasnya sudah cukup memadai," ujar Supian Hadi, Selasa (19/12/2017).

Dirinya mengungkapkan, sirkuit tersebut cukup baik bahkan lebih bagus dari sirkuit Sehati yang ada di Sampit. Karena keadaanya baik dari segi tribun dan juga arena balap sudah memadai dan sangat bagus untuk digelar even bertaraf provinsi dan juga nasional. "Dengan adanya kejurnas dilaksanakan di Kotim, maka akan menaikkan nama daerah kita ini sehingga harus bisa terlaksana," kata Supian.

Rencananya untuk Kejurnas Grasstrack akan dilaksanakan di Kalteng pada 2018 mendatang. Supian berharap, Kejurnas bisa dilaksanakan di Sirkuit Mekar Jaya.

Keinginan Supian tersebut bukan tanpa sebab, karena Sirkuit Mekar Jaya sudah digunakan untuk Grand Final Grasstrack IMI Kalteng pada Minggu (17/12/2017) kemarin. Even tersebut tidak hanya diikuti oleh pembalap dari Kalteng, tetapi juga dari provinsi tetangga seperti dari Kalimantan Selatan. Sedikitnya ada 105 pebalap dengan 222 starter yang mengikuti kegiatan tersebut. (MUHAMMAD HAMIM/B-2)

Berita Terbaru