Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Pesisir Selatan Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Laka Lantas di Ruas Pulang Pisau Didominasi Akibat Human Eror

  • Oleh James Donny
  • 27 Desember 2017 - 10:00 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Kejadian kecelakaan lalu lintas di ruas Pulang Pisau jalan trans Kalimantan didominasi akibat human eror.

"Pada umumnya terjadi akibat human eror, seperti yang terjadi di ruas Tumbang Nusa dan Pilang, karena sopirnya ngantuk, bahkan ada juga karena mabuk," terang Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Pulang Pisau AKP Roy A. Tambunan.

Karena itu dengan masih padatnya mobilitas arus lalu lintas pada libur akhir tahun ini, Roy mengimbau kepada pengendara untuk berkendara dalam kondisi fit, dan memperhatikan rambu lalu lintas. "Kalau kita tertib dan memperhatikan rambu, tentu kita akan terhindar dari kecelakaan," katanya.

Untuk mencegah terjadinya lakalantas tersebut, kata Roy pihaknya juga melakukan pembersihan terhadap rambu yang tertutup tumbuhan.

Dalam pantauan Borneonews.co.id, kejadian lakalantas masih terjadi di ruas jalan trans kalimantan poros selatan ini.

Seperti yang terjadi pada Selasa (26/12/2017) tadi malam, sebuah mobil Suzuki Escudo adu kuat dengan mobil Toyota Inova di jembatan Tumbang Nusa.

Akibat tabrakan tersebut, kedua kendaraan dalam kondisi rinsek. "Kemungkinan terjadinya sekitar pukul 18.30 Wib, dan kondisi jalan licin karena hujan disekitar lokasi," kata Rolly salah seorang pengendara yang melintas di tempat kejadian.

Menurutnya dalam arus pada seperti ini, kondisi jalan di Pulang Pisau harus penuh kehati-hatian. "Dalam perjalanan sebelumnya juga saat ke Banjarmasin, kami melihat juga ada kecelakaan lalulintas di lintas yang sama," katanya.(JAMES DONNY/B-6)

Berita Terbaru