Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tana Toraja Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2018 Ada Potensi Kenaikan Volume Produksi Sawit Sumbermas

  • Oleh Nedelya Ramadhani
  • 28 Desember 2017 - 14:10 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Pada 2018 tetap ada potensi kenaikan volume produksi Crude Palm Oil (CPO) dari PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS).

Optimisme itu didorong oleh kondisi curah hujan sepanjang tahun ini di Kalimantan Tengah yang cukup baik.

"Tidak ada El Nino berkepanjangan dan komoditas CPO memang sangat bergantung dengan cuaca. Tahun lalu, komoditas ini tertekan lantaran adanya efek El Nino dan memberikan efek kemarau panjang sehingga menyebabkan kekeringan," kata Investor Relation SSMS, Arie Raymond, pada acara public expose di Jakarta, Kamis (28/12/2017).

Padahal CPO membutuhkan banyak air untuk bisa meningkatkan produktivitas, ucapnya.

Sampai periode Juni 2017, perusahaan yang memiliki operasional di wilayah Kalimantan Tengah ini memiliki kebun dengan tanaman menghasilkan seluas 62.883 hektare (ha), tanaman belum menghasilkan seluas 7.375 ha, dan lain-lain seluas 25.512 ha.

Arie menambahkan, pola operasional pengelolaan kebun SSMS menyesuaikan dengan pola cuaca setiap tahun.

"Sehingga produksi ke depannya tetap bertumbuh secara positif," ujar Arie. (NEDELYA RAMADHANI/m)

Berita Terbaru