Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Karang Asem Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

4 Pengunjung Lokalisasi Merong Positif Gunakan Narkoba

  • Oleh Ramadani
  • 30 Desember 2017 - 19:30 WIB

BORNEONEWS, Muara Teweh ' Mendekati hari pergantian tahun, Polres Barito Utara (Barut) melaksanakan razia gabungan ke sejumlah Tempat Hiburan Malam (THM) yang ada di Muara Teweh, Jumat (29/12/2017) malam. Hasilnya, 4 pengunjung Lokalisasi Merong positif menggunakan narkoba.

Kapolres Barut melalui Kasat Resnarkoba AKP Tugiyo SH menerangkan, razia gabungan dilakukan dalam rangka mengantisipasi peredaran narkoba di kabupaten itu, khususnya di Muara Teweh.

'Karena pada saat menjelang tahun baru, banyak oknum masyarakat yang mengadakan pesta baik pesta miras, narkoba maupun seks,' ujar Tugiyo, Sabtu (30/12/2017).

Untuk itu, dilaksanakan razia gabungan dengan sasaran THM seperti karaoke dan tempat lain yang diduga sebagai tempat peredaran dan atau penyalahgunaan narkoba. Beberapa THM yang di razia yakni Karaoke Armani, Kompleks Lokalisasi Merong.

Dalam razia gabungan dikerahkan personel 12 personel Polres dan 3 personel Sub Denpom XII/2-3 Muara Teweh.

Para pengunjung THM diperiksa baik badan, pakaian, tempat tertutup lainnya dan dilakukan tes urine. ' Namun dari hasil pemeriksaan tidak ditemukan barang yang diduga narkoba, dan untuk tes urine di lokalisasi Merong 4 orang positif,' terangnya.

Para pengunjung yang positif menggunakan narkoba dilakukan pendalaman dan diperintahkan untuk wajib lapor ke Polres. 'Selama razia, kegiatan berjalan lancar dan kondusif berakhir jam 02.00 WIB' pungkasnya.(RAMADHANI/B-5)

Berita Terbaru