Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Gumas Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada

  • 05 Januari 2018 - 13:10 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun- Kepolisian Resor Gunung Mas (Gumas) menggelar Apel Gelar Pasukan Pengamanan Pilkada 2018. Apel yang dilaksanakan di halaman Polres Gunung Mas dipimpin langsung Kapolres Gumas AKBP Yudi Yuliadin. Turut pula hadir pada apel gelar pasukan pihak dari KPU dan Panwaslu Kabupaten Gumas.

Pada kesempatan itu, Kapolres Gumas AKBP Yudi Yuliadin mengatakan, apel gelar pasukan diselenggarakan guna mengecek kesiapan personel dan kelengkapan sarana prasaran polri beserta stakeholder terkait sebelum pelaksanaan pengamanan pilkada di Kabupaten Gumas.

"Sehingga diharapkan semua berjalan dengan optimal dalam rangka menyukseskan pelaksanaan seluruh tahapan pemilukada Kabupaten Gunung Mas 2018," ujar Yudi Yukiadin.

Menurut dia, dalam penyelenggaraan pesta demokrasi, khusus pilkada di Kabupaten Gumas faktor keamanan menjadi faktor utama dan memiliki peran strategis dalam menentukan kelancaran dan kesuksesan seluruh tahapan pilkada.

Potensi gangguan keamanan pilkada di Kabupaten Gumas diprediksi akan lebih kompleks apabila dibandingkan dengan pemilukada provinsi 2015. Hal itu harus menjadi perhatian serius yang harus ditindaklanjuti.

"Perlu kita cermati bersama bahwa peda pelaksanaan pilkada Kabupaten Gunung Mas 2018 ini, terdapat berbagai potensi kerawanan yang memerlukan perhatian serius," ingatnya. (EPRA SENTOSA/B-2)

Berita Terbaru