Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polsek Ketapang Nyatakan Orang Ini Bukan Lagi DPO Kasus Zenith

  • 12 Januari 2018 - 20:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Status daftar pencarian orang (DPO) terhadap  AR kini sudah tidak disandangnya. Hal tersebut diucapkan oleh Kapolsek Ketapang AKP Todoan Gultom.

AR yang dulunya dikabarkan sebagai seorang bos zenith di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) itu sempat menghilang setelah ditetapkan oleh Polsek Ketapang sebagai DPO pada tahun 2016 lalu. "Sekitar dua pekan ini, dia (AR) bukan lagi DPO," Ucap Kapolsek Ketaoang AKP Todoan Gultom, Jumat (12/1/2018).

AR dan istrinya sempat menjadi DPO setelah dua pengedar yang merupakan anak buahnya diamankan, dan mengaku mendapatkan zenith dari salah satu bandar terbesar di Sampit yakni AR dan istrinya.

Saat aparat memanggil AR dan istrinya, pasangan tersebut tidak memenuhi panggilan melainkan melarikan diri ke tempat persembunyiannya di Banjarmasin, Kalimantan Selatan. Penyidik pun akhirnya menetapkan pasutri tersebut sebagai DPO. Namun kini AR kembali ke Sampit.

Bahkan pria ini sempat menarik perhatian masyarakat Sampit setelah terlihat beberapa kali menunggangi sejumlah mobil mewahnya jenis sport. Nama AR sempat menjadi buah bibir setelah sejumlah pengedar zenith yang ditangkap oleh aparat mengaku mendapatkan barang dari dirinya. Bahkan di Sampit sempat beredar zenith berlabel AR. (ACHMAD SYIHABUDDIN/B-5)


TAGS:

Berita Terbaru