Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sumba Timur Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

PDAM Gunung Mas Harus Tingkatkan Pelayanan

  • 16 Januari 2018 - 09:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Wakil Ketua DPRD Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Punding S Merang meminta kepada pihak Perusahan Daerah Air Minum (PDAM) Kabupaten Gunung Mas supaya terus meningkatkan kualitas pelayanan air bersih.

"Air bersih merupakan kebutuhan masyarakat. Jadi, kualitas pelayanan air bersih harus lebih baik lagi," kata Punding.

Menurut dia, bila pelayanan air bersih bisa lebih baik lagi, akan membawa dampak positif untuk masyarakat di wilayah Kabupaten Gunung Mas. Di samping itu, PDAM juga harus berupaya memperluas jaringan air bersih.

"Semoga saja ke depan kualitas pelayanan air bersih bisa lebih baik lagi," harapnya.

Direktur PDAM Kabupaten Gunung Mas (Gumas) Guntur J Ruben menyatakan, hingga saat ini kebocoran PDAM masih banyak, bahkan di atas 35%. Hal itu berdampak kurang baik untuk perusahan berpelat merah itu, bahkan menimbulkan kerugian PDAM.

"Kebocoran masih di atas 35 persen," ungkap Guntur ketika berada di kantor Bupati Gumas, Senin (15/1/2018).

Di samping masalah kebocoran, saat ini pelayanan air bersih dari perusahan milik Pemerintah Kabupaten Gunung Mas itu juga kerap mendapat keluhan dari para pelanggan. Hal itu juga menjadi perhatian serius pihak PDAM. Terlebih, air bersih merupakan kebutuhan masyarakat. (EPRA SENTOSA/B-2)

Berita Terbaru