Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

16 Anggota Satpol PP Sukamara Ikutkan Pendidikan Dasar Tahun Ini

  • Oleh Norhasanah
  • 18 Januari 2018 - 13:00 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Sebanyak 16 anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Sukamara akan diikutkan dalam pendidikan dasar (diksar) dengan tujuan meningkatkan kemampuan para anggota saat melaksanakan tugas.

"Tahun 2018 ini kita upayakan untuk bisa mengikutkan sebanyak 16 anggota yang belum pernah mengikuti diksar," ucap Kepala Dinas Satpol PP dan Damkar Sukamara Iwan Miraza, Kamis (18/1/2018).

Menurut Iwan, pihaknya sudah menganggarkan pelaksanaan pelatihan tersebut, namun untuk kegiatan masih dikoordinasikan dengan pihak BKN Regional Banjarmasin.

"Untuk latihannya masih kita koordinasikan," tuturnya.

Iwan berharap, dengan sudah diikutkannya pelatihan dasar bagi para anggota Satpol PP Sukamara, maka performa dan kinerja para anggota semakin masimal dalam melaksanakan tugas ke depannya.

"Harapan kita kemampuan mereka semakin meningkat, dalam pelatihan ini tentunya akan memberikan banyak pengetahuan bagi mereka saat melaksanakan tugas," ujar Iwan Miraza. (NORHASANAH/B-2)

Berita Terbaru