Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Sukamara akan Bangun Pemecah Ombak Atasi Abrasi di Pantai Jelai

  • Oleh Norhasanah
  • 19 Januari 2018 - 10:15 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Bupati Sukamara Ahmad Dirman mengatakan tahun ini di Kecamatan Jelai akan dibuatkan pemasangan abrasi pantai atau batu pemecah ombak.

"Untuk abrasi pantai di Kecamatan Jelai tahun ini sudah dianggarkan," ucap. Ahmad Dirman, Kamis (19/1/2018).

Menurut bupati sebelum dilaksanakannya pengerjaan pemasangan batu pemecah obak, terlebih dulu dilakukan lelang. "Tahun ini akan dikerjakan, namun ini akan dilelang dulu," ujarnya. 

Sebelumnya Camat Pantai Lunci M Yunus meminta agar Pemerintah Kabupaten Sukamara untuk memperhatikan beberapa lokasi permukaan pantai yang mulai mengalami abrasi.

"Kita berharap kepada instasi terkait agar memberikan perhatian khusus kepada wilayah pesisir, salah satunya adalah beberapa wilayah pantai yang permukaannya mulai tergerus ombak," pintanya.

Yunus mengatakan beberapa lokasi yang mengalami abrasi adalah di lokasi wisata Pantai Citra, dimana permukaan pantainya mulai mengalami abrasi, sehingga perlu adanya upaya untuk pencegahan agar tidak semakin parah. (NORHASANAH/B-6) 

Berita Terbaru