Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Sintang Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Kemajuan Proyek Jalan Multiyears di Katingan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 19 Januari 2018 - 15:32 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Bupati Katingan Sakariyas mengundang para kontraktor proyek multiyears dan pengawas untuk membicarakan rasionalisasi pembangunan jalan dari Hampangen - Mendawai dan Jalan Tjilik Riwut Kasongan, Jumat (19/1/2018).

Proyek multiyears pembangunan jalan dari Desa Hampangen Kecamatan Tasik Payawan menuju Desa Mendawai Kecamatan Mendawai sepanjang lebih dari 600 Km, dan mulai dikerjakan pada tahun 2016 dengan menggunakan sistim tahun jamak hingga akhir 2018 mendatang.

Sedangkan dana untuk pembangunan proyek jalan multiyears Hampangen-Mendawai itu dianggarkan Rp 550 miliar oleh Pemerintah Kabupaten Katingan. Dan terbagi dalam empat paket.

Proyek multiyears lainnya yang direncanakan selesai akhir 2018 itu yakni peningkatan jalan atau pengaspalan Jalan Tjilik Riwut di Kota Kasongan terdiri dua paket.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Katingan, Alyono, sejauh ini untuk paket satu jalan Hampangen-Mendawai realisasinya sudah mencapai 66, 77%. Kemudian paket dua realisasi fisiknya 46 %, paket tiga realisasinya 43 % dan paket empat terealiasai 73 %.

Sementara untuk penataan Jalan Tjilik Riwut Kasongan, Alyono menyebutkan untuk paket satu realisasinya mencapai 72, 8 %, sementara paket dua realisasinya 90 %.

"Kalau semua kontrak multiyears baik Hampangen-Mendawai maupun Jalan Tjilik Riwut sampai 25 September 2018 mendatang," ujar Alyono.

Namun sebelum masa berakhirnya kontrak pemerintah daerah bakal melakukan rasionalisasi terhadap sejumlah proyek jalan multiyears tersebut dengan alasan keuangan daerah.(ABDUL GOFUR/B-11)

Berita Terbaru