Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Malinau Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

SMPIT Muhammadiyah Sukamara akan Dibina Dua Perguruan Tinggi

  • Oleh Norhasanah
  • 21 Januari 2018 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Sukamara - Ada dua universitas yang bekerja sama dengan SMP IT Muhammadiyah Sukamara untuk meninngkatkan kualitas pembelajaran.

"SMPIT Muhammadiyah Sukamara nantinya akan dibina oleh Universitas Muhammadiyah Surakarta. Ini sudah dilaksanakan MoU," ucap Ketua Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Dikdasmen) Muhammadiyah Provinsi Kalteng Mulyono, Minggu (21/1/2018).

Menurut Mulyono, SMPIT Muhammadiyah Sukamara nantinya juga akan dibina oleh Universitas Muhammadiyah Palangka Raya. Ia berharap, dengan adanya pembinaan dari dua universitas tersebut kualitas pendidikan di sekolah itu bisa sesuai dengan apa yang diharapkan.

"Jadi kolaborasi semacam ini akan lebih cepat meningkatkan kualitas mutu pembelajaran di sekolah SMPIT Muhammadiyah Sukamara," ujarnya.

Muyono juga menyarankan agar pihak sekolah meningkatkan jaringan dengan melakukan kerjasama atau berkolaborasi dengan perguruan tinggi lainnya. Sehingga mutu pendidikan bisa ditingkatkan dengan cepat. (NORHASANAH/B-2)

Berita Terbaru