Aplikasi Pilbup (Pemilihan Bupati) Kab. Tanah Bumbu Pilkada Serentak 2024

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kapuas Dapat Bantuan 5 Bus Angkutan Kota

  • 21 Januari 2018 - 20:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Kabupaten Kapuas mendapat bantuan lima unit bus berukuran besar untuk dioperasikan di dalam Kota Kapuas. Angkutan ini merupakan bantuan dari Kementerian Perhubungan.

Bus tersebut nantinya diperuntukkan bagi masyarakat dan pelajar. Sebelumnya pada dua tahun lalu, kabupaten ini juga mendapatkan dua unit bus berukuran sedang dan sudah dioperasikan khusus bagi pelajar di Kapuas menuju ke Anjir, perbatasan Batola Kalsel.

Menurut Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Kapuas H I Made Sumartha, saat ini pihaknya tengah mengurus semua administrasi seperti surat-surat dalam kepenggrusan atau surat jalan untuk lima bus tersebut menuju ke Kapuas.

"Lima unit bus itu, dalam waktu dekat akan dikirim melalui kapal feri menuju ke Pelabuhan Trisakti Banjarmasin. Selanjutnya petugas kami membawanya ke Kapuas," kata Made Sumartha, Minggu (21/1/2018).

Ditambahkannya, lima bus itu merupakan usulan Dishub Kapuas ke Kementrian Perhubungan Pusat dengan dana APBN. (JIMI/B-5)

Berita Terbaru