Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pasangan Taji-Gandhi Optimistis Berkas Dukungannya Lolos Verifikasi Faktual Tahap II

  • Oleh Hendi Nurfalah
  • 23 Januari 2018 - 09:30 WIB

BORNEONEWS, Nanga Bulik - Pasangan Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Lamandau dari jalur perseorangan (independen) Taji Pranito-Ghandi Nuswantara optimistis berkas syarat dukungan pencalonannya dapat lolos verifikasi faktual. Pihaknya yakin dapat mengikuti tahapan-tahapan Pilkada Lamandau selanjutnya.

"Kami (pasangan Taji-Gandhi) optimis jika berkas dukungan yang kami serahkan kepada KPU di masa perbaikan syarat pencalonan dan syarat bakal calon akan lolos verifikasi faktual KPU," ungkap Bakal Calon Wakil Bupati Lamandau 2018-2023, Gandhi Nuswantara, Senin (22/1/2018).

Gandhi juga menyebut, keyakinan bahwa berkas dukungan pencalonannya akan lolos verifikasi faktual tidak terlepas dari cara mendapatkan dukungannya itu sendiri.

"Selama ini, tim kami (Taji-Gandhi) melakukan pengumpulan dukungan dari masyarakat secara benar sehingga validitas dukungan yang kami peroleh pun kami yakini dapat dipertanggungjawabkan dan akan mampu membawa kami lolos ke tahapan Pilkada selanjutnya," ujar Gandhi yang juga merupakan mantan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Lamandau itu.

Diketahui, verifikasi faktual terhadap berkas dukungan bakal calon perseorangan yang telah diserahkan saat masa perbaikan lalu, dalam waktu dekat akan diverifikasi faktual. Sesuai jadwal, proses verifikasi faktual itu akan berlangsung mulai 30 Januari sampai dengan 5 Februari 2018.

Adapun untuk prosesnya, verifikasi faktual ini akan dilakukan secara sensus (menyeluruh). Sama halnya dengan proses verifikasi faktual sebelumnya.

Berdasarkan ketentuan KPU Lamandau, salah satu persyaratan untuk bakal calon dari jalur perseorangan di Pilkada Lamandau 2018 harus didukung oleh minimal 10% dari jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pemilu sebelumnya, yakni sekurang-kurangnya didukung oleh 5.957 dukungan.

Sedangkan pasangan Taji-Gandi, diketahui telah memiliki modal dukungan sebanyak 3.224 dukungan yang telah dinyatakan memenuhi syarat (MS) hasil dari verifikasi faktual tahap I lalu.

Artinya, untuk dapat lolos ke tahapan Pilkada Lamandau selanjutnya, pasangan Taji-Gandhi harus mampu membuktikan sekurang-kurangnya 2.733 dukungan dari jumlah total 6.006 dukungan yang diserahkan ke KPU di masa perbaikan lalu, memenuhi syarat (MS). (HENDI NURFALAH/B-2)

Berita Terbaru