Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hiburan Sederhana Tanpa Artis

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 23 Januari 2018 - 14:50 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Gelar pernikahan Gubernur Kalteng Sugianto Sabran dengan Yulistra Ivo Azhari tetap memakai konsep sederhana, persis seperti saat mulai lamaran di Ngesrep, Kota Semarang awal bulan lalu. Hiburan yang disuguhkan pun bukan artis.

“Kita konsepnya semua sederhana saja. Ada panggung plus musik, tetapi kita tidak datangkan artis. Yang biasa saja,” kata Agustiar Sabran, Panitia Pernikahan sekaligus kakak kandung Gubernur Sugianto.

Untuk diketahui, ada tiga panggung berdiri dalam rangka pernikahan Gubernur Kalteng ini. Panggung satu di dalam Istana Isen Mulang, Panggung II berada di depan Istana menghadap Bundaran Besar. Panggung ini salah satunya untuk gelaran kirab budaya. Panggung III di dalam area Bundaran Besar disiapkan untuk pentas hiburan musik.

Sebelumnya, Agustiar juga mengungkapkan perhelatan yang dipastikan akan dihadiri puluhan ribu orang dari dalam dan luar daerah itu, digelar sederhana. Bahkan, menu-menu yang disuguhkan ke tamu dan warga umumnya juga sederhana.

Sempat disebutnya, menu yang merakyat itu antara lain bakso, gado-gado, siomay, batagor, tahu tek, empek-empek, mie ayam, soto lamongan, soto banjar, sate ayam, dan lainnya.

“Lihat saja nanti, menunya biasa saja, menu rakyat saja,” ungkap Agustiar. (ROZIQIN/B-2)

Berita Terbaru