Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

2.623 Kepala Keluarga di Gunung Mas Terima Rastra

  • 29 Januari 2018 - 13:54 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Pada 2018 ini sebanyak 2.623 masyarakat kurang mampu di Kabupaten Gunung Mas menerima beras sejahtera (rastra).

"Jumlah tersebut tersebar di 126 desa/kelurahan di 12 kecamatan," ungkap Asisten II Sekretariat Daerah Kabupaten Gunung Mas, Yohanes Tuah saat Sosialisasi Bantuan Sosial Penyaluran Rastra di GPU Dabang Batu, Kuala Kurun, Senin (29/1/2018).

Rastra diberikan kepada masyarakat pra sejahtera sebanyak 10 kilo gram per bulan setara dengan 120 kilo gram per tahun.

Sementara penyaluran ke titik distribusi dilakukan oleh Perum Bulog Divre Kalteng bekerja sama dengan Pemkab Gunung Mas.

"Setiap keluarga penerima manfaat tanpa dipungut biaya," tegasnya. Ketua panitia sosialisasi, Kristening Natalina menyampaikan peserta yang mengikuti kegiatan ini terdiri dari camat, kepala desa/luran dan SOPD.

"Tujuan program raskin adalah mengurangi beban pengeluaran keluarga penerima manfaat," katanya. (EPRA SENTOSA/B-6)

Berita Terbaru