Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nurhidayah Resmikan Kantor BPBD Kotawaringin Barat

  • Oleh Wahyu Krida
  • 29 Januari 2018 - 15:30 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Nurhidayah, Senin (29/1/2018) meresmikan kantor baru Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) yang berlokasi di Jalan Tjilik Riwut II.

Kantor yang dibangun sejak 2015 ini akhirnya saat ini bisa digunakan secara optimal guna menunjang tugas BPBD Kobar untuk melaksanakan tugas penanggulangan persitiwa yang bersifat kebencanaan.

"Semoga dengan berdirinya kantor ini bisa semakin optimal melayani masyarakat mengahdapi terkait persitiwa kebencanaan," jelas bupati.

Selain itu kondisi cuaca yang mulai masuk kemarau ini juga mulai menjadi perhatian khusus oleh BPBD.

"Saat ini kita juga harus mengantisipasi situasi yang diprediksi sudah memasuki kemarau, tentunya kita tidak mau lagi terjadi kebakaran hutan dan lahan seperti yang pernah dialami beberapa tahun lalu," jelasnya.

Kepala BPBD Kobar Hermon F Lion menjelaskan kantor baru ini merupakan pemenuhan sarana dan prasarana pendukung kerja.

"Pembangunan gedung ini dilakukan dalam 2 tahap. Tahap pertama dilakukan pada 2015 dari dana APBD. Kemudian dilanjutkan dengan tahap dua pada 2017 yang masih tetap menggunakan dana APBD. Masih di 2017 kita juga membangun gudang peralatan dan logistik memggunakan dana APBN," jelasnya. (YUDA/B-6) 

Berita Terbaru